We

Jangan Jualan Sebelum Tahu Ini

Yang wajib dipelajari sebelum jualan, itu bukan ilmu bisnis ataupun ilmu jualan, tapi...

Yang wajib dipelajari sebelum jualan, itu bukan ilmu bisnis ataupun ilmu jualan, tapi fiqih mu’amalah.

Setelah paham fiqih mu’amalah, baru lengkapi dengan ilmu bisnis/jualan. Itu pun harus di-filter. Yang ngga sesuai sama syari’at: TINGGALKAN. Sebesar apapun potensinya untuk menghasilkan cuan. Percuma di dunia cuan, tapi di akhirat masuk neraka Jahannam.

‘Umar bin Khattab radhiyallāhu ‘anhu pernah memperingatkan orang-orang yang tidak paham prinsip muamalah untuk tidak berdagang di pasar:

لَا يَتَّجِرْ فِي سُوقِنَا إلَّا مَنْ فَقِهَ أَكْلَ الرِّبَا .
Janganlah seseorang berdagang di pasar kami sampai dia paham betul mengenai seluk beluk riba.” (Mughnil Muhtaj, 6/310)

‘Ali bin Abi Tholib radhiyallāhu ‘anhu juga mengatakan,

مَنْ اتَّجَرَ قَبْلَ أَنْ يَتَفَقَّهَ ارْتَطَمَ فِي الرِّبَا ثُمَّ ارْتَطَمَ ثُمَّ ارْتَطَمَ
Barangsiapa yang berdagang namun belum memahami ilmu agama, maka dia pasti akan terjerumus dalam riba, kemudian dia akan terjerumus ke dalamnya dan terus menerus terjerumus.” (Al Amru bil Ma’ruf wan Nahyu ‘anil Mungkar, hal. 15.)


Abu Qurrah January 10, 2022
Share this post
Sign in to leave a comment
We
Yang Penting Cuan?
Atau yang penting selamat di akhirat?